rumahnyaloker.com (Lowongan Kerja Terbaru PT Hasnur Riung Sinergi - SMA, SMK, Diploma, Sarjana, Mei 2024) - Kegiatan pertambangan batubara merupakan kegiatan jangka panjang, melibatkan teknologi tinggi dan padat modal. Selain iu, karakteristik mendasar industri pertambangan batubara adalah membuka lahan dan mengubah bentang alam sehingga mempunyai potensi menimbulkan dampak terhadap lingkungan, sosial dan ekonomi masyarakat. Secara lingkungan, keberadaan pertambangan batubara menimbulkan dampak terhadap Perubahan bentang alam, penurunan kesuburan tanah, terjadinya ancaman terhadap keanekaragaman hayati, penurunan kualitas air, penurunan kualitas udara serta pencemaran lingkungan. Industri pertambangan pada pascaoperasi juga meninggalkan lubang tambang dan air asam tambang. Lubang-lubang bekas penambangan batubara berpotensi menimbulkan dampak lingkungan berkaitan kualitas dan kuantitas air. Dampak sosial dari pertambangan batubara diantaranya adalah adanya konflik yang terjadi antara masyarakat dengan Perusahaan, menurunnya kualitas kesehatan masyarakat, terjadinya Perubahan pola pikir masyarakat dan terjadinya Perubahan struktur sosial di masyarakat. Adapun keberadaan kegiatan pertambangan batubara mampu menjadi pionir roda ekonomi, mendorong pengembangan wilayah, memberikan manfaat ekonomi regional dan nasional, memberikan peluang usaha pendukung, pembangunan infrastruktur baru, memberikan kesempatan kerja, membuka isolasi daerah terpencil dan meningkatan ilmu pengetahuan dengan transfer teknologi masyarakat sekitar pertambangan.
Lowongan Kerja PT Hasnur Riung Sinergi
PT Hasnur Riung Sinergi adalah perusahaan kontraktor yang bergerak dibidang pertambangan khususnya batubara dan termasuk salah satu anak perusahaan dari Hasnur Group. Hasnur Group merupakan suatu grup kegiatan usaha yang didirikan oleh seorang pengusaha asli Kalimantan yaitu H. Abdussamad Sulaiman HB yang memiliki banyak pengalaman dalam berbagai kegiatan usaha sejak 1966.
Kegiatan usaha Hasnur Group dimulai dari angkutan sungai, galangan kapal, sektor kehutanan yang terus tumbuh dan berkembang ke sektor pertambangan batu bara, jalan dan terminal khusus batubara, pelayaran, bijih besi, agribisnis, klub sepakbola, pendidikan, media massa, percetakan dan sekolah olahraga.
Saat ini PT Hasnur Riung Sinergi kembali membuka lowongan kerja terbaru untuk mencari calon karyawan yang siap mengisi posisi jabatan yang sedang dibutuhkan. Perusahaan akan mencari kandidat yang terbaik sesuai dengan kualifikasi dan yang cocok untuk posisi yang akan di tempatkan.
Posisi:
Fresh Graduate Development Program (FGDP) Batch VII
Rincian FGDP :
• Durasi Program : 1 Tahun Program FGDP (Ijazah dititipkan di Perusahaan s.d selesai ikatan dinas), jika peserta resign terdapat penalty yang harus dibayarkan)
• Status Karyawan FGDP: Kontrak
• Point of Hire (POH): Jakarta, Medan, Banjarmasin, Balikpapan, Makassar
• Lokasi Program: Rantau – Tapin, Kalimantan Selatan, Berau, Kalimantan Timur
• Jabatan Setelah Lulus: Group Leader dan ikatan dinas 1 tahun
• Persyaratan Lulus: Proyek Improvement on Site
• Ikatan Dinas: 1 tahun setelah lulus FGDP
• Benefit: Gaji Pokok, Tunjangan FGDP, BPJS TK & Kesehatan, Plafon Rawat Jalan, THR, Bonus (jika perusahaan profit)
• Fasilitas On Site: Mess, Catering, Transport On Site, Ticket Sesuai POH & Transport saat cuti lapangan
• Roster (Jadwal Kerja): 13 hari kerja : 1 hari istirahat On Site dengan roster. 2 bulan kerja : 14 hari istirahat on POH (inc. travelling).
1. FGDP – ENGINEERING DEPARTMENT
Job Description :
• Perencanaan produksi dan design penambangan
• Memastikan target produksi yang ditetapkan terpenuhi dalam waktu dan kualitas
• Melakukan monitoring kontrol dan menghasilkan analisis laporan produksi.
Jurusan :
• Teknik (diutamakan Teknik Geodesi/ Geomatika, Teknik Sipil, Sistem Informasi)
• Matematika, Statistika
2. FGDP – HCA DEPARTMENT (HUMAN CAPITAL & ADMINISTRATION)
Mengelola sumber daya manusia (karyawan) dan mendukung penyediaan fasilitas bagi karyawan, sehingga karyawan dapat memberikan kontribusi terbaik bagi perusahaan.
• Organisasi Perusahaan
• Rekrutment
• Man Power Planning
• Training
• Kompetensi
• Karir & Talenta
• Kepersonaliaan
• Penilaian Kinerja
• Hubungan Industrial
• Kompensasi & Benefit
• Office Management
• ATK
• Catering
• CarPool
• Ticketing Mess, dll
Jurusan:
Hukum
3. FGDP – PRODUCTION DEPARTMENT
Deskripsi Pekerjaan :
• Bertanggung jawab atas pencapaian produksi
• Memimpin, mengkoordinasi, mengawasi proses penambangan agar sesuai perencanaan dan prosedur, dan standar perusahaan.
Jurusan S1:
Teknik (diutamakan Teknik Pertambangan, Teknik Geologi, Teknik Sipil, Teknik Mesin)
Jurusan D3:
Teknik (diutamakan Teknik Pertambangan, Teknik Mesin, Teknik Sipil)
4. FGDP – SHE DEPARTMENT
Deskripsi Pekerjaan :
• Memfasilitasi, melaksanakan, mengawasi dan membantu koordinasi seluruh kegiatan SHE
• Melakukan Pelatihan & Kampanye SHE
• Memantau keadaan tempat kerja secara fisik yang terpelihara dan juga mengurangi insiden (Cedera, Kerusakan Harta Benda & Kerugian)
• Melakukan perbaikan secara berkelanjutan di bidang SHE
Jurusan:
• Kesehatan Masyarakat, K3
• Teknik
Kualifikasi Umum :
• Usia maks 25 tahun
• IPK min 2,75 (Jurusan SAINTEK) dan min 3,00 (Jurusan SOSHUM)
• Sehat jasmani dan rohani
• Memiliki pengalaman organisasi di lingkungan kampus lebih disukai
• Sanggup ditempatkan di : Berau (Kalimantan Timur), Rantau-Tapin (Kalimantan Selatan).
5. Human Capital Development Department Head
Kualifikasi :
• Pendidikan min. S1 jurusan; Psikologi, Manajemen SDM, Teknik Industri atau jurusan lain yang relevan.
• Pengalaman min. 5 tahun sebagai section head atau 2 tahun di posisi yang sama.
• Lebih diutamakan memiliki pengalaman bekerja di pertambangan.
• Memiliki kemampuan yang baik dalam mengoperasikan komputer beserta softwarenya (Microsoft Office, dan software penunjang lainnya).
• Bersedia mengikuti seluruh proses rekrutmen dan bersedia melakukan perjalanan dinas ke seluruh area kerja.
6. Legal Department Head
Kualifikasi :
• Pendidikan min. S1; Jurusan Hukum atau jurusan lain yang relevan.
• Pengalaman min. 4 tahun sebagai section head atau 2 tahun di posisi yang sama dan / atau bekerja sebagai konsultan hukum.
• Paham akan legal & permit di bidang pertambangan.
• Memiliki kemampuan yang baik dalam mengoperasikan komputer beserta softwarenya (Microsoft Office, dan software penunjang lainnya).
• Bersedia mengikuti seluruh proses rekrutmen dan bersedia melakukan perjalanan dinas ke seluruh area kerja.
7. SHE System Compliance & Training Section Head
Kualifikasi :
• Pendidikan min. S1; Kesehatan Masyarakat atau jurusan lain yang relevan.
• Pengalaman min. 2 s/d 3 tahun di bidang yang sama.
• Memiliki sertifikasi POP/POM, AK3U, Auditor SMKP, TOT, Teknik Investigasi, Management Data.
• Memiliki kemampuan yang baik dalam mengoprasikan komputer beserta softwarenya (Microsoft Office, dan software penunjang lainnya).
• Bersedia mengikuti seluruh proses rekrutmen dan bersedia melakukan perjalanan dinas ke seluruh area kerja.
8. Engineering People Development Specialist
Kualifikasi :
• Pendidikan min. S1; Jurusan Pendidikan, Teknik Geologi, atau jurusan Iain yang relevan.
• Pengalaman min. 1 tahun di bidang yang sama.
• Memiliki pemahaman terkait database dan mekanisme training.
• Memiliki kemampuan yang baik dalam mengoperasikan komputer beserta softwarenya (Microsoft Office, dan software penunjang lainnya).
• Bersedia mengikuti seluruh proses rekrutmen dan bersedia melakukan perjalanan dinas ke seluruh area kerja.
9. Finance Accounting Tax Internship
Kualifikasi :
• Pendidikan min. SMA/K; Jurusan Akuntansi & Manajemen.
• Mahasiswa jenjang D3/S1 yang masih berkuliah dipersilakan mendaftar (termasuk jika untuk kebutuhan akademik); Diutamakan jurusan Akuntansi.
• Memiliki kemampuan yang baik dalam bekerja secara tim, mampu bertanggung jawab, disiplin, dan memiliki keinginan untuk mempelajari hal baru
• Memiliki kemampuan yang baik dalam mengoperasikan komputer beserta softwarenya (Microsoft Office, dan software penunjang lainnya).
• Diutamakan domisili Jakarta dan sekitarnya dan bersedia mengikuti seluruh proses rekrutmen.
Bagi Anda yang berminat dan memenuhi kualifikasi, silahkan melakukan pendaftaran online berikut:
GABUNG DI CHANNEL TELEGRAM AGAR TIDAK KETINGGALAN INFO LOWONGAN TERBARU SETIAP HARINYA KLIK:
Sebuah Tips:
Bagi fresh graduate, menjalani proses wawancara atau interview kerja bukan ha mudah. Pasti kamu akan merasakan kondisi dimana ketegangan, grogi hingga kurang percaya diri. Bila tidak dipersiapkan secara baik, maka interview kerja bagi pemula akan menjadi kurang maksimal. Oleh sebab itu, alangkah baiknya jika kamu mengetahui tips dan trik ampuh agar sukses dalam wawancara kerja.
• Pelajari jawaban wawancara untuk setiap pertanyaan dengan matang
• Pelajari dan pahami curriculum vitae
• Tunjukkan antusiasme saat wawancara
• Cari informasi mengenai perusahaan
• Sesuaikan penampilan
• Pahami jobdesc atau tugas pada posisi yang kamu incar
• Istirahat dan jaga kesehatan
Wawancara merupakan langkah awal perusahaan untuk mendapatkan kandidat pekerja dengan kualifikasi dan keterampilan yang sesuai dengan keinginan dan kebutuhan perusahaan. Interview bukan untuk menentukan mana kandidat yang bagus dan jelek. Jadi, kamu hanya perlu melakukan persiapan maksimal dengan mempersiapkan diri sebaik mungkin, ya. Jika wawancaramu belum berhasil, jangan patah semangat dan terus mencoba untuk meraih karir impianmu.
Selalu WASPADA terhadap segala tindak PENIPUAN dan kesalahan informasi tertentu mengenai iklan rekrutmen. Kami tidak pernah meminta pelamar atau kandidat untuk menggunakan layanan agen perjalanan tertentu untuk mengatur transportasi dan akomodasi, serta pembayaran apa pun selama proses pendaftaran dan seleksi".
"Bagi teman-teman di harapkan agar membaca profil perusahaan, kualifikasi serta jobdesk posisi yang di butuhkan oleh perusahaan".
Selamat mencoba, semoga bermanfaat, berhasil dan sukses bagi para pejuang yang sedang mencari kerja. Silahkan berbagi ke teman dan kerabat yang membutuhkan.